Meningkatkan prestasi belajar sosiologi menggunakan media audio-visual
Abstract
Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan proses pembelajaran dengan menggunakan Media Audio Visual pada pelajaran Sosiologi. 2). Mendeskripsikan prestasi belajar Sosiologi dengan menggunakan Media Audio Visual. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas (PTK). Hasil kemampuan pemahaman siswa dalam belajar Sosiologi yang diukur dengan hasil jawaban siswa terhadap pertanyaan yang berhubungan dengan materi yang telah disampaikan dari setiap siklusnya mengalami peningkatan. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan rata-rata nilai siswa. Pada siklus I rata-rata siswa mencapai 59,23; pada siklus II mencapai 69,61. Dari hasil siklus 1 dan 2 dapat disimpulkan bahwa terhadi peningkatan prestasi belajar sosiologi menggunakan media audio visual.
Abstract: The aims of this research are: 1) To describe the learning process using Audio Visual Media in Sociology lessons. 2). Describe the learning achievement of Sociology by using Audio Visual Media. This study uses a class action research design (CAR). The results of students' understanding abilities in learning Sociology as measured by the results of students' answers to questions related to the material that has been delivered from each cycle have increased. This is evidenced by an increase in the average value of students. In cycle I the average student reached 59.23; in cycle II reached 69.61. From the results of cycles 1 and 2, it can be concluded that there is an increase in sociology learning achievement using audio-visual media.



