Peningkatan Keterlibatan Siswa dalam Proses Pembelajaran Bahasa Inggris melalui Media Class Point
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran Bahasa Inggris melalui media Class Point. Dalam proses belajar mengajar, dua unsur yang amat penting adalah metode mengajar dan media pembelajaran . Guru diharapkan mampu membuat siswa tertarik dan mau belajar. Dengan demikian keterlibatan siswa sangat diperlukan dalam kegiatan belajar dan mengajar. Siswalah yang seharusnya banyak terlibat, sebab siswa sebagai subyek didik yang seharusnya merencanakan dan melaksanakan kegiatan belajar. Media class point merupakan salah satu platform pengajaran digital yang terintegrasi dengan power point yang didesain oleh Inknoe pada tahun 2015, yang memungkinkan keterlibatan siswa berinteraksi dengan slide-slide power point yang menarik sesuai dengan materi yang dipelajari. Classpoint merupakan sebuah perangkat lunak yang dikembangkan dan didesain khusus untuk para guru. Shingga semua guru dapat dipastikan bisa mengoptimalkan Classpoint tersebut sebagai alat untuk membuat materi pembelajaran yang menarik.




