Pengaruh Model Inkuiri Terbimbing Pada Materi Getaran Dan Gelombang Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa

  • Alya Zulfa Universitas Negeri Jakarta
  • I Made Astra Universitas Negeri Jakarta
Keywords: Berpikir Kritis, Inkuiri Terbimbing, PhET Simulation

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini bertujuan mendeskripsikan peningkatan kemampuan berpikir kritis (NKB) siswa MTs Raudhatul Muta’allimin pada materi Getaran dan Gelombang. Studi awal menunjukkan NKB siswa rendah, khususnya dalam menafsirkan hubungan antarvariabel fisika. Intervensi dilakukan dalam tiga siklus menggunakan model Inkuiri Terbimbing berbantuan Simulasi PhET. Subjek penelitian adalah 20 siswa kelas VIII. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan NKB rata-rata kelas dari 57% (Pre-Test Siklus I) menjadi 90% (Post-Test Siklus III), memindahkan kategori siswa dari Cukup Kritis menjadi Sangat Kritis. Efektivitas tindakan dibuktikan dengan Normalized Gain (N-Gain) total sebesar 0,545, yang dikategorikan Sedang. Disimpulkan bahwa integrasi Inkuiri Terbimbing dan Simulasi PhET sangat efektif dalam mengembangkan NKB siswa dan mendukung kompetensi abad ke-21.

Published
2025-12-18